Wednesday, October 10, 2018

Manfaat Maskeran Secara Rutin yang Sering Disepelekan

Menurut Dr. Marie Nussbaum, seorang asisten profesor dermatologi, Masker wajah memilki segudang manfaat untuk mengatasi berbagai permasalah kulit seperti kulit kering, kulit kemerahan hingga jerawat. Tidak hanya itu, masker juga dapat membantu menjaga kelembapan wajah, mengecilkan pori-pori dan mengangkat kotoran serta sisa make up yang menumpuk di wajah.

Namun, beberapa diantaranya seringkali memberikan berbagai alasan seperti "males, karena udah rajin cuci muka, muka aku udah bersih, emangnya penting maskeran ?

Perlu anda ketahui, bahwa cuci muka pagi dan malam saja hanya mampu membersihkan kulit. Sama halnya dengan tubuh, wajah juga perlu nutrisi. Apalagi bagian tubuh ini seringkali terkena asap, debu dan kotoran sehingga banyak sekali polutan yang mengendap kedalam wajah yang dapat menyebabkan beberapa keluhan pada wajah.

Banyak sekali cara menjaga kecantikan kulit, salah satunya adalah dengan memakai masker wajah.  Masker wajah adalah perawatan kulit dengan beragam bentuk, variasi dan fungsi berdasarkan bahan asalnya (organik atau non-organik) dan bentuknya bubuk atau cair.

Manfaat Maskeran Secara Rutin yang Sering Disepelekan
  • Melembapkan kulit wajah
Masker wajah mengandung berbagai nutrisi dan vitamin unyul menghidrasi wajah. Masker wajah secara rutin dapat melembapkan kulit yang kering. Pilihlah bahan bahan masker yang aman dan alami seperti madu, minyak zaitun atau minyak alpukat.
  • Membuang racun pada kulit
Kegiatan sehari-hari kita dapat membuat wajah terpapar debu dan kotoran. Selain mencuci dan membersihkan wajah, masker wajah juga dapat mendetosifikasi racun didalam kulit.
  • Mencerahkan kulit wajah
Maskeran wajah secara rutin dapat membuat tampilan kulit wajah semakin cerah. Kamu dapat menggunakan bahan khusus untuk mencerahkan dengan menggunakan kandungan alami dari ekstrak buah-buahan yang memiliki vitamin C tinggi seperti bengkoang.
  • Menghaluskan wajah
Sel kulit mati yang dibiarkan lama kelamaan akan membuat wajah menjadi kasar dan kering. Maskeran secara rutin dapat mengangkat sel kulit mati dan merangsang pertumbuhan kulit baru dengan cepat sehingga kulit lebih terasa halus dan lembut.
  • Menghilangkan komedo dan jerawat
Masker dapat mendetosifikasi racun di wajah, masker dapat mengatasi masalah komedo dan jerawat yang membandel.
  • Mencegah penuaan dini
Bukan hanya krim anti aging yang dapat membuat wajah anda menjadi terlihat lebih muda. Bahan alami masker juga dapat memberikan banyak manfaat karena dapat meningkatkan produksi kolagen pada kulit juga dapat menangkal radikal bebas penyebab penuaan dini.
  • Mengencangkan kulit yang kendur
Tambahkan campuran yougurt dan putih telur saat anda maskeran. Bahan tersebut dapat digunakan sebagai masker untuk mengencangkan kulit yang kendur karena mengandung protein yang tinggi.

Maskeran wajah secara rutin ternyata memiliki banyak manfaat untuk kecantikan kulit. Bagaimana ? Masih punya alasan untuk tidak rutin menggunakan masker ? Luangkanlah waktu 10-30 menit untuk memanjakan kulit anda. Selamat mencoba.

No comments:

Post a Comment