Friday, May 24, 2019

Inilah 4 Pilihan Obat Alami Untuk Eksim

indrijamuwalatra.blogspot.com - Eksim adalah penyakit kulit yang ditandai dengan ruam merah gatal yang bisa muncul di seluruh tubuh. Eksim biasanya menyerang orang yang ounya kondisi kulit kering dan sensitif. Bayi dan anak kecil mudah sekali terserang penyakit ini terutama di bagian pipi, dagu, bahkan sekitar kulit kepala. Selain dapat diobati dengan salep dan obat dari dokter, anda bisa memanfaatkan obat alami yang tersedia di rumah loh. Yuk simak caranya berikut ini.

Obat eksim alami yang ada di rumah

Kunyit


Kunyit, merupakan salah satu rempah alami yang banyak digunakan untuk mengatasi masalah kulit. Sebuah studi yang diterbitkan dalam terbitan Journal of Drugs in Dermatology pada tahun 2010, kunyit bisa digunakan sebagai alternatif obat eksim alami akibat kandungan antioksidannya untuk kulit.  Selain itu, curcumin, bahan aktif yang ada dalam kunyit, memiliki sifat anti-inflamasi dan bakterisida yang membantu mengobati peradangan dan gatal kulit.

Berikut cara menggunakan kunyit sebagai obat eksim alami:
  • Campur satu setengah sendok teh kunyit dengan susu secukupnya, jadikan sebagai krim oles kulit. Lalu, oleskan krim ini pada kulit yang terkena sebanyak dua kali sehari sampai kemerahan dan gatal hilang.
  • Sebagai alternatif lainnya, Anda bisa menambahkan satu setengah sendok teh kunyit pada air mendidih dan aduk selama 10 menit. Biarkan dingin, lalu Anda bisa meminumnya atau digunakan untuk membilas area eksim yang terasa gatal.
Gel lidah buaya

Lidah buaya memiliki beberapa khasiat yang menjadikannya sebagai pengobatan yang efektif untuk eksim. Lidah buaya, memiliki zat anti inflamasi yang dapat membantu menenangkan rasa gatal sekaligus sensasi terbakar pada kulit eksim. Ditambah lagi, sifat anti mikroba lidah buaya dapat mencegah infeksi kulit lebih lanjut. Kelebihan lidah buaya, antara lain juga dapat menghidrasi kulit dan menjaga agar tetap lembab.

Di bawah ini merupakan cara menggunakan lidah buaya sebagai obat eksim alami:
  • Ambil ekstrak gel dari daun lidah buaya segar. Anda juga bisa menambahkan beberapa tetes minyak ekstrak vitamin E ke dalamnya.
  • Oleskan gel langsung ke kulit yang terkena. Biarkan sampai kering dengan sendirinya, lalu bilas dengan air hangat. Gunakan cara sederhana ini dua kali sehari selama beberapa minggu sampai gatal mereda.
Minyak kelapa

Minyak kelapa, bisa menjadi salah satu bahan obat eksim alami, yang bahannya mudah ditemukan di rumah atau warung-warung. Minyak kelapa, memiliki khasiat anti jamur, anti bakteri, antimikroba dan antioksidan.

Selain itu, minyak kelapa mengandung nutrisi seperti asam laurat, vitamin K dan E, yang membantu memerangi gatal dan menghasilkan efek sejuk di kulit. Berikut ini, merupakan cara menggunakan minyak kelapa murni sebagai obat eksim alami:
  • Oeskan langsung minyak kelapa ke kulit yang gatal. Oleskan beberapa kali dalam sehari, lebih sering semakin lebih baik untuk meredakan gatal.
  • Konsumsi 2 sampai 4 sendok makan minyak kelapa murni setiap hari untuk membantu meringankan gejala eksim dan meningkatkan kekebalan tubuh Anda secara keseluruhan. Bisa dengan menenggak langsung minyak kelapa atau menambahkannya ke makanan atau minuman Anda.
Oatmeal

Banyak yang belum mengetahui fungsi dan khasiat oatmeal atau bubur gandum sebagai salah satu obat eksim alami. Oatmeal, nyatanya memiliki sifat anti-inflamasi, yang dapat membantu meredakan ketidaknyamanan yang disebabkan oleh gatal akibat eksim.
  • Siapkan selembar kain tipis dan bersih serta oatmeal kering. Tuang 3 sendok oatmeal ke dalam kain tersebut, lalu ikat oatmeal di dalam kain menyerupai bundel kecil.
  • Tampung air yang akan Anda gunakan untuk mandi. Lalu Anda bisa memasukan bundel kain yang berisi oatmeal ke dalam bak mandi yang telah diisi air. Rendam selama kurang lebih 15 menit.
  • Angkat bundel oatmeal tersebut, lalu gosok ke bagian tubuh yang terkena eksim. Anda juga bisa membilas tubuh dengan air bak mandi, yang sebelumnya berisi bundel oatmeal.
  • Lakukan rutin metode oatmeal ini, hingga gatal eksim mereda dalam beberapa waktu.

No comments:

Post a Comment