Bukan sebuah rahasia lagi jika susu sering digunakan sebagai salah satu bahan alami untuk perawatan kecantikan, salah satunya adalah susu kambing. Tak hanya baik untuk dikonsumsi, ternyata susu kambing juga memiliki manfaat yang baik bagi kecantikan loh. Bahkan kini banyak beredar produk-produk kecantikan seperti body lotion, body scrub, sabun mandi, body wash, lulur hingga sabun wajah natural oud yang menggunakan ekstrak susu kambing sebagai komposisi utamanya. Apa saja kandungan dan khasiat didalamnya? Mari simak pada ulasan berikut.
Susu kambing sangat kaya akan antioksidan yang bisa melawan radikal bebas penyebab penuaan kulit. Susu kambing juga mengandung protein, vitamin, Alpha-hydroxil Acid (AHA), mineral seperti vitamin B, Thiamin, Niacin, Vitamin C, selenium dan seng. Dari beberapa mineral yang terkandung tersebut maka kita bisa mendapatkan manfaat susu kambing untuk kecantikan. Molekulnya yang lebih kecil dibandingkan susu sapi membuat kandungan pada susu kambing lebih mudah terserap oleh kulit.
Dari berbagai kandungan yang terdapat di dalam susu kambing, tek heran jika banyak yang memanfaatkannya sebagai bahan dasar produk kecantikan. Berikut inbi beberapa manfaat susu kambing untuk kecantikan wajah :
1. Membuat kulit menjadi lebih kenyal
Semakin bertambahnya usia, maka produksi kolagen kulit akan berkurang sehingga memengaruhi elastisitas kulit dan berisiko memunculkan tanda-tanda penuaan seperti keriput dan kulit mengendur. Susu kambing mengandung vitamin C yang bisa merangsang produksi kolagen dalam tubuh.
2. Mencerahkan kulit wajah
Susu kambing juga bisa mencerahkan kulit wajah karena mengandung asam laktat yang membuat kulit tetap terhidrasi, sehingga bisa meningkatkan kelembapan dan kecerahan kulit, menangkal radikal bebas penyebab kulit kusam dan berjerawat hingga wajah tetap terlihat cerah dan bersinar.
3. Melembutkan dan melembapkan kulit
Susu kambing mengandung PH yang setara dengan kulit yang akan membuat kulit nampak lembab dan lembut. Cara mendapatkan manfaat susu kambing untuk kecantikan adalah dengan menggunakan masker susu kambing secara rutin misal 3 kali dalam seminggu.
4. Meregenerasi kulit
Kandungan Alphha Hidroxy dalam susu kambing berguna untuk memberantas sel kulit mati serta mampu mempercepat proses regenerasi kulit. Berkat kadnungan tersebut manfaat susu kambing untuk kecantikan adalah meregenerasi kulit. Susu kambing dapat membuat sel-sel kulit mati hilang, serta pergantian sel kulit baru akan menjadi cepat sehingga kulit anda akan lebih cantik, lembut dan halus.
5. Melembutkan kulit yang kering
Susu kambing juga mengandung anti pembengkakan yang bisa melembutkan kulit kering dan kulit yang rusak. Ada pula kandungan trigliserid yang bertindak sebagai pelembap alami kulit. Selain itu, tingkat pH pada susu kambing bisa mencegah kulit kering dan bisa melindungi kulit dengan nutrisi.
6. Eksfoliasi kulit
Kandungan Alpha-hydroxyl Acid (AHA) pada susu kambing bisa mengangkat sel-sel kulit mati sehingga kulit akan tampak lebih sehat dan cerah. Bahkan, ini juga bisa menghilangkan noda pada wajah.
7. Menjaga produksi minyak di dalam kulit
Manfaat susu kambing untuk kecantikan selanjutnya adalah menjaga produksi minyak di kulit. Kandungan seng di dalam susu kambing membantu kulit untuk tetap mampu menjaga kulit dari kekurangan atau kelebihan produksi minyak. Akibatnya, kulit yang biasa memakai lulur susu kambing tidak mudah berminyak.
8. Mencegah penuaan dini
Tanda penuaan dini dapat dilihat mulai ada kerut dibagian dahi, pipi, mata dan punggung tangan yang mulai kerut dan kering, penuaan dini terjadi karena kolagen yang juga mulai berkurang. Manfaat susu kambing untuk kecantikan salah satunya bisa membantu mencegah terjadinya penuaan dini.
No comments:
Post a Comment